Kesehatan fisik menjadi hal utama bagi seorang olahragawan. Begitu pula bagi para pemain Papua Football Academy (PFA). Pada Jumat (23/9/2022), merkea menjalani tes fisik di Stadion Mimika Sport Complex (MSC).
Tes fisik ini meliputi 6 macam. Mulai dari push up and sit up, speed 30 meter, sit and reach, standing long jump, shuttle run atau zig-zag run 50 meter, hingga illinois agility test.
Dari 6 macam tes fisik tersebut, terbagi dalam titik-titik pos untuk melakukan tes. Program tes fisik ini didampingi seluruh pelatih PFA untuk mendapatkan data dari tiap pemain. Setiap titik pos tes fisik akan dicatat oleh para pelatih yang mendampingi di masing-masing pos.
Tes sit up & push up: dalam 1 menit pemain diukur dapat melakukannya berapa banyak.
Tes speed 30 meter: berapa lama waktu yang ditempuh pemain untuk mencapai finis 30 meter. Tes ini untuk mengukur kekuatan otot.
Lalu tes fisik sit & reach: menghitung ukuran sentimeter dari tangan yang dapat menjangkau paling jauh. Tes sit & reach ini bertujuan untuk mengukur kelenturan/fleksibilitas tubuh pemain.
Standing long jump; mengukur satuan sentimeter lompatan terjauh pemain. Tes ini bertujuan untuk mengukur kekuatan otot tungkai.
Kemudian untuk pengambilan data pada tes shuttle run/ zig-zag run 50 meter dihitung dengan waktu tercepat.
Yang terakhir, jenis tes illinois agility: mengukur waktu tercepat, sama seperti zig-zag run 50 meter. Akan tetapi, bedanya terdapat rintangan dari poles. Tes zig-zag run 50 meter dan illinois agility sama-sama bertujuan untuk mengukur kelincahan pemain.
Hasil dari seluruh tes para pemain ini menjadi data tim pelatih sebagai bahan evaluasi dan pengembangan terhadap para pemain PFA.