PFANews —Yogyakarta —PFA batch 3 (kelahiran 2011) yang mewakili Provinsi Papua Tengah di ajang Piala Soeratin U13 Fase Nasional baru saja melangsungkan laga pertama pada Kamis (13/02), melawan Persib Bandung yang mewakili Provinsi Jawa Barat. Pertandingan berjalan cukup ketat, banyak tekanan yang yang diluncurkan Persib di awal-awal laga. Namun, anak-anak PFA berhasil keluar dari situasi tertekan dan berhasil memenangkan pertandingan dengan skor meyakinkan, 5-3.
Kemenangan di laga pertama ini sangat krusial karena membuka peluang PFA 2011 untuk bisa lolos ke babak 16 besar sekaligus juga bisa meningkatkan kepercayaan diri anak-anak menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya. Pertandingan berikutnya di babak grup, PFA akan menghadapi tim perwakilan Sulawesi Barat (Mitra Manakarra) pada hari Sabtu (15/02) dan akan menghadapi tim perwakilan dari Aceh (Talenta FA) pada hari Senin (17/02) 2025.
Jalannya Pertandingan Pertama Melawan Persib Bandung
Bermain di ajang bergengsi berskala nasional dan mewakili nama besar Papua, anak-anak PFA 2011 tampil dengan semangat membara. Dari sepak mula dilakukan, anak-anak PFA 2011 tampak tidak mau kalah untuk unjuk kemampuan dengan pemain-pemain Persib Bandung yang rata-rata berpostur tinggi dan besar.
Jual beli serangan dan baku tukar cetak gol terjadi di-10 menit terakhir babak pertama. PFA berhasil unggul lebih dahulu melalui sontekan cantik Alfa Sawaki dari luar kotak penalti pada menit ke-26. Tak lama berselang, Persib menyamakan kedudukan melalui striker andalan mereka Rakata Fauzi pada menit ke-30. Di detik-detik akhir babak pertama, PFA mampu mencuri keunggulan, kali ini melewati titik putih setelah wasit menganggap Dicky dilanggar oleh kiper lawan di dalam kotak penalti. Eksekusi dingin Dicky berhasil membuat pertandingan babak pertama berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan PFA.


Pertandingan babak kedua berlangsung semakin seru. Persib yang tertinggal langsung tancap gas berburu gol penyeimbang. Hasilnya mereka mampu menyamakan kedudukan dengan cepat melalui eksekusi penalti Muhammad Al Fathanah, setelah dua menit pertandingan babak kedua berjalan. Berhasil disamakan skor 2-2 oleh lawan, anak-anak PFA 2011 tak gentar, mereka balas gencar berburu gol kemenangan melalui penampilan agresif yang bersamaan dengan kondisi fisik lawan yang mulai menurun. Anak-anak PFA berhasil cetak tiga gol melalui dua gol tambahan dari Alfa Sawaki (menit ke-53 dan ke-66), serta satu gol tambahan dari Dicky Marani pada menit ke-59. Di sisi lawan, Persib juga sempat cetak satu gol tambahan melalui sundulan Nelson Ong Wijaya melalui sebuah skema sepak pojok pada menit ke-68.
Alfa Sawaki Berhasil Cetak Hattrick
Pertandingan pembuka Piala Soeratin yang tentunya tidak akan pernah dilupakan Alfa Cristiano Sawaki. Bakat luar biasa dari anak kelahiran Kota Nabire ini berhasil menngemas hattrick dan membantu PFA meraih kemenangan penting dari tim lawan, Persib Bandung.
Alfa pun terpilih menjadi pemain terbaik pada laga pembuka kali ini. Harapan PFA, ia tidak cepat puas dan mampu berkembang menjadi lebih baik lagi kedepannya.
Kelly Pepuho, pelatih yang mendampingi anak-anak PFA Batch-3 di Liga Top Skor dan Turnamen Piala Suratin Nasional di Yogyakarta, mengatakan penampilan Alfa cukup baik. Ia bermain dengan mental dan kepercayaan diri yang kuat.
“Alfa menampilkan permainan yang sangat baik di match pembuka melawan Persib Bandung, ia tampil penuh percaya diri, kerja keras, tanggung jawab dalam menyerang dan bertahan hingga berhasil mencetak hattrick,” ungkap Coach Kelly.
Ia juga berharap Alfa dan juga tim PFA Batch-3 bisa tampil konsisten dan selalu meningkatkan performa untuk pertandingan-pertandingan berikutnya.
“Semoga Alfa dan juga tim secara umum dapat konsisten mempertahankan dan meningkatkan performa untuk match berikut atau yang akan datang,” tutup Coach Kelly.

